Pendaftaran Mahasiswa
Mahasiswa yang memenuhi persyaratan akan mendaftar dan memilih salah satu program yang dibuka oleh prodi masing-masing.
Terdapat dua kategori program:
1. Program kategori individu.
2. Program kategori kelompok, dilaksanakan berkelompok yang terdiri atas 6 orang.
Proses seleksi kelulusan ditentukan oleh prodi Anda.
Jika dinyatakan lulus, Anda harus memprogramkan daftar mata kuliah ekivalensi sesuai program pilihan Anda pada KRS online semester Ganjil 2022/2022.
Bagi yang dinyatakan lulus program kategori Individu akan diberikan dana sebesar Rp. 2 juta/orang untuk melaksanakan program MBKM USK Unggul.
Pengecualian bagi yang lulus pada program Study Independent (Kuliah IT) dikenakan pemotongan uang insentif untuk tuition fee ke pihak penyedia jasa Kuliah IT.
Bagi yang dinyatakan lulus kategori Kelompok akan diberikan dana sebesar Rp. 10 juta/kelompok untuk melaksanakan program MBKM USK Unggul.